Rabu, 27 Juli 2011


Sushi (鮨, 鮓, atau biasanya すし, 寿司?) adalah makanan Jepang yang terdiri dari nasi yang dibentuk bersama lauk (neta) berupa makanan lautdagingsayuran mentah atau sudah dimasak.[1] Nasi sushi mempunyai rasa masam yang lembut karena dibumbui campuran cuka berasgaram, dan gula.
Asal-usul kata sushi adalah kata sifat untuk rasa masam yang ditulis dengan huruf kanji sushi (酸し?). Pada awalnya, sushi yang ditulis dengan huruf kanji 鮓 merupakan istilah untuk salah satu jenis pengawetan ikan disebut gyoshō (魚醤?) yang membaluri ikan dengan garam dapur, bubuk ragi (koji?) atau ampas sake ( kasu?). Penulisan sushi menggunakan huruf kanji 寿司 yang dimulai pada zaman Edo periode pertengahan merupakan cara penulisan ateji (menulis dengan huruf kanji lain yang berbunyi yang sama).
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas


Maeuntang (sup pedas) adalah masakan sup ikan pedas khas Korea yang direbus dengan saus gochujang. Asal nama maeuntang adalah kata maeun yang berarti pedas dan tang yang berarti sup. Bahan utama maeuntang adalah ikan air tawar atau laut segar yang direbus bersama saus gochujangbubuk cabai (gochugaru), sayuran hijau seperti, selada air, tanaman ssuk-gat (garland chrysanthemum) serta bawanglobakdaging sapicabaizucchinitahu, dan berbagai jenis bumbu dan rempah-rempah.[1]
Banyak restoran yang menjual menu sup ini dengan mengizinkan para pembeli memilih sendiri ikan yang mereka inginkan dari aquarium. Jenis ikan yang umum dicari pembeli adalah ikankakap merahkerapuyellow corvinakodtigawajapollack, dan ikan air tawar seperti ikan masdan trout. Adapula pilihan lain seperti kepiting, kerang dan tiram.
Sup ini sangat populer sebagai teman minum soju dan hoe (ikan mentah). Jika memesan maeuntang bersama hoe, maka hoe akan dibuat dari jenis ikan yang dipesan.


Sejarah

Ada pendapat yang mengatakan kebiasaan memakan potongan daging segar tanpa dimasak adalah sama tuanya dengan sejarah manusia, tapi kebiasaan ini bisa berlanjut atau hilang tergantung pada kondisi lingkungan tempat tinggal. Jepang merupakan negara kepulauan dengan hasil laut segar yang dapat dinikmati sepanjang tahun, sehingga kebiasaan menikmati makanan laut segar tanpa dimasak terus berlanjut. Ada juga pendapat yang mengatakan kata Sashimi berasal dari kata Namashishi (生肉?, daging mentah) atau Namasuki (生切?, potongan segar).

[sunting]Jenis-jenis sashimi

  • Tsugatazukuri
Potongan-potongan ikan disusun di atas tubuh ikan yang dipertahankan bentuknya mulai dari bagian kepala hingga ekor. Sashimi jenis ini kebanyakan hanya dinikmati pada kesempatan istimewa.
  • Ikezukuri
Tsugatazukuri dengan ikan hidup yang dijadikan sashimi hanya beberapa saat sebelum dihidangkan.
  • Tataki
Potongan ikan yang digarang untuk beberapa saat di atas api sehingga terlihat matang di bagian luar, segar di bagian dalam. Tataki ikancakalang (Katsuo) dimakan bersama saus Ponzu, parutan bawang putih dan irisan daun bawang.

Sashimi (刺身?) adalah makanan Jepang berupa makanan laut dengan kesegaran prima yang langsung dimakan dalam keadaan mentah bersama penyedap seperti kecap asin, parutan jahe, dan wasabi.
Makanan laut segar seperti ikan, kerang, dan udang karang dihidangkan dalam bentuk irisan kecil yang mudah dimakan, sedang udang berukuran kecil ada yang hanya dikupas kulit dan dibuang kepalanya saja.
Tsuma adalah sebutan untuk bahan makanan penyerta yang bisa berupa lobak yang dipotong panjang-panjang dengan ukuran sangat halus, daun berwarna hijau yang disebut Oba (Aojizo), atau rumput laut seperti Wakame dan Tosakanori.
Sashimi juga berarti menikmati sesuatu dalam keadaan mentah, mulai dari potongan mentah daging Kuda (Basashi), daging ayam (Torisashi), hati ayam atau hati sapi, sampai pada potonganKonnyaku dan kembang tahu yang disebut Yuba.
Di daerah Kansai, sashimi lebih dikenal dengan sebutan O-tsukuri.


Senin, 25 Juli 2011

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Otak-otak adalah makanan dari MalaysiaSingapura, dan Indonesia yang terbuat dari ikan(biasanya tengiri) dibungkus oleh daun pisang dan dipanggang. Kota selatan Malaysia, Muarterkenal dengan otak-otaknya. Di Indonesia sendiri otak-otak banyak dijumpai di beberapa daerah seperti pantai utara Jawa.
Otak-otak dibuat dari ikan yang diambil dagingnya, dihaluskan dan dibumbui. Selanjutnya daging ikan tersebut dimasukkan lagi kedalam kulit ikan yang kemudian direbus atau dipanggang dalam balutan daun pisang.
Makanan ini dapat dimakan tersendiri atau ditemani dengan saus asam pedas. Kadang-kadang dimakan untuk menemani nasi

Pempek

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Penyajian pempek ditemani oleh saus berwarna hitam kecoklat-coklatan yang disebut cuka 
ataucuko (bahasa Palembang). Cuko dibuat dari air yang dididihkan, kemudian ditambah 
gula merah, udang ebi dan cabe rawit tumbuk, bawang putih, dan garam.
 Bagi masyarakat asli Palembang, cuko dari dulu dibuat pedas untuk menambah 
nafsu makan. Namun seiring masuknya pendatang dari luar pulau Sumatera 
maka saat ini banyak ditemukan cuko dengan rasa manis bagi yang tidak menyukai pedas.
 Cuko dapat melindungi gigi dari karies (kerusakan lapisan email dan dentin).
 Karena dalam satu liter larutan kuah pempek biasanya terdapat 9-13 ppm fluor.
 satu pelengkap dalam menyantap makanan berasa khas ini adalah irisan dadu 
timun segar dan mie kuning.Pempek atau Empek-empek adalah makanan
khasPalembang yang terbuat dari ikan dansaguSebenarnya sulit untuk 
mengatakan bahwa pempek pusatnya adalah Palembang karena hampir di semua
daerah di Sumatera Selatan memproduksinya.
Jenis pempek yang terkenal adalah "pempek kapal selam", yaitu telur ayam yang
dibungkus dengan adonan pempek dan digoreng dalam minyak panas. Ada juga
 yang lain seperti pempek lenjer, pempek bulat (atau terkenal dengan nama "ada'an"),
pempek kulit ikan, pempek pistel (isinya irisan pepaya muda rebus yang sudah dibumbui),
 pempek telur kecil, dan pempek keriting.
Pempek bisa ditemukan dengan sangat mudah di seantero Kota Palembang.
 Pempek dijual dimana-mana di Palembang, ada yang menjual di restoran,
ada yang dipinggir jalan, dan juga ada yang dipikul. Disemua kantin sekolah
/tempat kerja/kampus pasti ada yang menjual pempek. Tahun 1980-an, penjual
pempek biasa memikul 1 keranjang pempek penuh sambil berkeliling Kota Palembang
 jalan kaki menjajakan makanannya. Pempek sekarang ada dua jenis yaitu Pempek biasa
 dan Parempek, campuran antara Pare dan Pempek.

Pempek
Pempekraden kapal selam dan kulit ikan.jpg
Informasi
AsalIndonesia
DaerahSumatera Selatan
Penyajian dan bahan
BahanDaging ikan, sagu, telur ayam, air matang, garam
VariasiPempek kapal selam, pempek telur besar, pempek kapal selam kecil, pempek telur kecil, pempek keriting, pempek kulit, pempek tahu, pempek pistel, pempek udang, pempek belah, pempek panggang, pempek lenggang, dsb



Tekwan adalah hidangan sup khas Palembang yang terbuat dari ikan dan sagu yang dibuat dalam ukuran kecil-kecil, dan disajikan dengan menggunakan kuah udang dengan rasa yang khas. Biasanya pelengkap tekwan adalah bihun, irisan bengkoang dan jamur, serta ditaburi irisan daun bawangseledri, dan bawang goreng.

Tekwan.JPG

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Tekwan, salah satu makanan khas Palembang
Informasi
AsalIndonesia
DaerahSumatera Selatan
Penyajian dan bahan
BahanIkan, sagu, kaldu udang, jamur kuping, bengkoang, bihun, dll

Aneka makanan laut


Aneka makanan laut


Ikan makarel

[sunting]Sejarah

Makanan laut sudah dikonsumsi manusia sejak zaman purba. Orang Mesir kuno memanfaatkan makanan laut sebagai sumber protein. Makanan laut diperoleh dengan cara memancing di Laut Mediterania dan Sungai Nil, serta memelihara ikan di kolam. Orang Yunani kuno juga memakan ikan dan kerang-kerangan dalam bentuk segar atau kering.[1]

[sunting]Kesegaran makanan laut

[sunting]Ikan

Makanan laut tersedia dalam bentuk segar, kering, atau beku. Ikan segar atau ikan beku biasanya dijual setelah dibekukan di dalam lemari es atau didinginkan dengan es. Ciri-ciri ikan bermutu baik:
  • Warna tubuh ikan harus cerah, mengkilat, dan terlihat bagus
  • Ikan Tidak berbau amis atau bau menyengat seperti amonia
  • Mata ikan harus terlihat cerah, jernih, dan menonjol keluar
  • Daging ikan tidak lunak dan lentur bila ditekan
  • Bagian insang atau bagian yang mengandung pembuluh darah harus terlihat merah tua atau merah jambu, dan bukan warna coklat atau abu-abu.

[sunting]Kerang, kepiting, udang

  • Hewan laut yang memiliki cangkang harus utuh, tidak retak, atau pecah
  • Cangkang kerang atau tiram yang masih hidup akan menutup bila dipegang dengan tangan
  • Kaki-kaki dari kepiting dan udang karang yang hidup masih bisa bergerak.

[sunting]Penyimpanan dan pengolahan

Setelah dibeli di pasar atau ditangkap di laut, kesegaran makanan laut harus dipertahankan agar tidak rusak. Kesegaran makanan laut dijaga dengan memasukkannya ke dalam kemasan berisi es, kotak es, atau lemari es. Sebelum kualitasnya menurun, makanan laut harus segera dimasak atau dikonsumsi.
Pengolahan makanan laut:

[sunting]Restoran makanan laut di Indonesia

  • Rumah makan boga bahari, termasuk rumah makan dengan akuarium atau kolam ikan hidup, rumah makan boga bahari Tionghoa, rumah makan khas Makassar atau Manado.
  • Warung kaki lima hidangan laut yang menyajikan berbagai hidangan rebus, bakar, dan tumis.

[sunting]Masakan dari makanan laut

[sunting]Asia

[sunting]Eropa

[sunting]Afrika

[sunting]Amerika

[sunting]